22 November 2008

Kepemimpinan Masa Depan

KEPEMIMPINAN MASA DEPAN

Oleh : Holil Azhar, S.Kom

Kepemimpinan adalah kemampuan sesorang untuk mengajak dan membawa orang lain untuk mencapai tujuan dalam suatu organisasi.

Kepemimpinan masa depan diharafkan kepemimpinan yang mampu berorientasi pada masa depan, memiliki kualitas dan mampu mempengaruhi keberhasilan organisasi. Selain itu kepemimpinan masa depan hendaknya pemimpin yang berbakat , mau terus menerus belajar secara teratur dan selalu berpikir positif

Kepemimpinan masa depan harus bersikap demokratis artinya mampu mensinergikan kepentingan organisasi dengan kepentingan atau tujuan pribadi, mampu meminit bawahan untuk maju, dapat menerima kritik dan masukan dari manapun, mau bekerjasama, ikhlas melakukan pekerjaan, jujur dalam setiap tindakan, mau bekerja keras dan berpikiran cerdas.

Kepemimpinan masa depan harus mampu membangun kompetensi yang baik yakni mampu menunjukan sikap dalam mengemban peran, tugas, fungsi dan tanggung jawab, serta hasil yang dibutuhkan organisasi, selain itu konsisten dalam setiap tindakan dan mampu memotivasi semua unsur dalam mencapai tujuan.

Kepemimpinan masa depan harus bersikap transformasi artinya mampunyai kemampuan mengubah situasi kearah yang lebih baik, mulai dari lingkungan kerja, motivasi kerja, pola kerja dan nilai-nilai kerja yang efektif dan efisien sehingga mampu membangun kinerja yang optimal.

Kesimpulan kepemimpinan masa depan hendaknya mempunyai dan mampu menyelaraskan mimimal tiga unsur : demokratis, kompetensi dan transformasi. Jika ketiga unsur diatas dapat diemban dengan baik, maka diharafkan menjadi pemimpin yang unggul, dikatakan unggul karena mampu menghadapi tantangan yang komplek, mempunyai kepercayaan yang tinggi, mampu berpartisipasi, mampu mencari solusi, dapat memotivasi pribadi dan bawahan, selalu berkeinginan untuk belajar, mau berkembang, berfikir cerdas, mempunyai nilai efektif dan efisien sekaligus dapat membangun kinerja yang optimal bagi organisasi.

Tidak ada komentar: